ZMedia Purwodadi

KABAR TERKINI Bupati Lucky Hakim: Jalani Sanksi Magang Dua Bulan di Kemendagri

Daftar Isi

Bojong.my.id - Bupati Indramayu, Lucky Hakim, baru-baru ini menjadi sorotan setelah asyik liburan ke luar negeri, Jepang, di tengah pemerintah sibuk memberikan perhatian terhadap mudik lebaran.

Setelah kasus ini ramai hingga dipanggil oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), lantas bagaimana kabar Lucky Hakim saat ini?

1. Sanksi Magang di Kementerian Dalam Negeri Selama 2 Bulan.

Lucky Hakim menyatakan kesiapannya untuk menjalani sanksi yang dijatuhkan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terkait liburannya ke luar negeri saat libur Lebaran Idul Fitri 2025.

Politisi Partai Nasdem ini juga mengungkapkan rasa syukurnya jika mendapatkan pengertian dari Menteri Dalam Negeri, Wakil Menteri Dalam Negeri, dan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, yang ia sebut sebagai pembinanya.

"Kepada masyarakat saya harus membuktikan permohonan maaf saya dengan kesiapan saya menerima apa pun keputusan dari Pak Mendagri," pungkas Lucky Hakim.

Lucky juga menjelaskan bahwa pada hari Lebaran, ia menggelar open house di Pendopo Kantor Bupati Indramayu dan melanjutkan dengan patroli jalanan.

"Lalu di hari H+2 saya berangkat ke Jepang sampai tanggal 7 dan tanggal 8 sudah mulai kerja kembali seperti biasa, ada agenda ke desa korban rob di Eretan," ujar Lucky.

Lucky juga sudah meminta maaf kepada seluruh pihak terkait dan masyarakat Indramayu.

Mendagri Tito Karnavian mengungkapkan bahwa ada opsi sanksi untuk Lucky Hakim, yang diketahui berlibur ke luar negeri tanpa izin.

Tito menyatakan bahwa salah satu bentuk pembinaan yang sedang dipertimbangkan adalah mewajibkan Lucky untuk mengikuti program magang selama dua bulan di Kemendagri.

"Kalau memang dia benar-benar tidak tahu bahwa kepala daerah tidak boleh cuti meskipun di tanggal cuti bersama, kita bisa pertimbangkan sanksi yang lebih ringan seperti pembinaan," ujar Tito, Jakarta, pada Senin (14/4/2025), seperti dilansir dari Tribunnews.com.

2. Bupati Lucky Hakim Tanggapi Kasus KDRT yang Dialami Warganya

Berita lainnya, Bupati Indramayu, Lucky Hakim, menyempatkan diri menjenguk korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) asal Kecamatan Gantar, Kabupaten Indramayu, yang sedang dirawat di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Rabu (16/4/2025).

Lucky Hakim menegaskan tidak ada lagi celah bagi perempuan Indramayu menjadi korban kekerasan.

Korban merupakan seorang perempuan yang mendapatkan perlakuan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) oleh suaminya, beberapa waktu yang lalu.

Akibat kejadian tersebut, korban mendapatkan luka bakar. Korban sempat dibawa ke RSUD Indramayu. Namun karena kondisinya yang parah, korban kemudian dirujuk ke RSHS Bandung.

"Saya sangat prihatin terhadap kondisi ini. Pemkab dengan pihak kepolisian memastikan untuk tidak ada lagi celah bagi perempuan Indramayu menjadi korban kekerasan dan KDRT," kata Lucky Hakim.

Lucky menambahkan, bagi masyarakat Kabupaten Indramayu, khususnya perempuan, remaja putri, maupun ibu-ibu harus lebih waspada dan hati-hati terhadap lingkungan sekitar maupun orang-orang terdekat yang dikenalnya.

Menurutnya, jika terjadi tindak kekerasan atau pun pelecehan, bisa melaporkan ke kuwu (kepala desa), ataupun UPT Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Perempuan, dan Keluarga Berencana (Diaduk P3A) yang ada di tiap-tiap kecamatan.

Pelaporan pun bisa disampaikan melalui institusi terkecil Posyandu.

Bupati Lucky Hakim juga memerintahkan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Perempuan, dan Keluarga Berencana Kabupaten Indramayu untuk terus melakukan pendampingan terhadap korban, baik itu secara kesehatan maupun hukum.

3. Lucky Hakim Gratiskan Air Bersih untuk Warganya Selama 1 Bulan

Fakta lainnya, Bupati Lucky Hakim juga memerintahkan PDAM Indramayu agar menggratiskan air untuk pelanggannya selama 1 bulan.

"Kita gratiskan air sebanyak 3 kubik," ujar Lucky Hakim, Rabu (16/4/2025).

Air gratis ternyata sebagai kompensasi keluhan pelanggan PDAM di empat kecamatan di wilayah timur Indramayu. Masing-masing kecamatan Krangkeng, Kedokan Bunder, Karangampel dan Juntinyuat.

Tercatat ada sekitar 24 ribu pelanggan yang tersebar di empat kecamatan tersebut.

Air gratis itu berlaku hanya satu bulan.

Hal Ini karena pelanggan di empat kecamatan mengeluh saat air PDAM Tirta Darma Ayu tiba-tiba keruh.

Bupati Lucky Hakim dan PDAM Indramayu akhirnya menyatakan permintaan maaf terhadap keluhan pelanggan di empat kecamatan.

"Kami atas nama pemerintah daerah dan PDAM meminta maaf atas kurang optimalnya pelayanan air bersih," tutur Lucky Hakim.

Sebagai bentuk tanggung jawab dan pelayanan prima kepada pelanggan, PDAM memberikan kompensasi berupa pembebasan biaya penggunaan air sebanyak 3 kubik per rumah tangga di wilayah terdampak.

Lucky Hakim menjelaskan soal gangguan kualitas air yang menyebabkan kekeruhan. Aair keruh terjadi karena adanya proses flashing atau pembersihan jaringan pipa, serta uji coba penambahan tekanan dan debit air dari wilayah Kuningan.

Proses tersebut menyebabkan endapan lumpur dan kotoran di dalam pipa terbawa ke aliran air rumah tangga akibat tekanan yang meningkat drastis.

"Nantinya dalam tagihan rekening air bulan depan kan dikurangi 3 kubik,"pungkas Lucky Hakim.

(*/Bojong.my.id/Kompas.com)

Posting Komentar